"No matter what we go through. You step up. I'll step up too" - Step up by Samantha Jade
Bicara tentang film dance, menurut saya film Step Up adalah film dance paling keren yang pernah ada. Terbukti dari mulai Step Up 1 sampai Step Up Revolution yang terakhir ini saya menontonnya. Memang plot nya tidak berbeda jauh, standar saja. Setiap film Step Up pasti sudah bisa ditebak akhir ceritanya. Tapi mereka bisa merancang dan membungkusnya dalam satu cerita yang di dalamnya terdapat banyak sekali koreografi indah dan keren. Untuk penggemar berat film ini termasuk saya, kalian harus menonton Step Up Revolution. Film yang mungkin nanti ratingnya akan sangat tinggi sekali dan mengalahkan Expendables 2. Dan film ini juga banyak ditanggapi positif oleh penikmat film di dunia.
Berikut saya akan sedikit review film Step Up dari awal sampai terakhir ini:
Step Up 1: Dimainkan oleh Channing Tatum dan Jenna Dewan. Disini awal film dance ini dimulai. Berawal dari seorang street dancer kulit putih yang berkehidupan sederhana dan memiliki dua teman kulit hitam yang kompak. Dan kemudian ia tak sengaja bertemu dengan seorang ballet dancer wanita di sekolah seni ternama. Ketidaksengajaan mereka bertemu disebabkan karena Tyler Gage (diperankan oleh Channing Tatum) yang merusak properti di sekolah seni itu dan harus bertanggung jawab atas kerusakannya sehingga ia harus bekerja sebagai tukang bersih-bersih di sekolah tersebut sampai akhirnya melihat Nora Clark (Jenna Dewan) sedang berlatih menari untuk kejuaraan sekolahnya. Tyler akhirnya menawarkan diri untuk membantu Nora Clark menjadi pasangan menarinya karena pasangan menari Nora cedera. Selama mereka menari, banyak konflik yang timbul sampai akhirnya mereka saling jatuh cinta dan memenangkan kejuaraan menari.
Menurut saya, film Step Up 1 ini menarik karena menggabungkan street dancer dan ballet dancer dalam satu stagesehingga hasilnya sangat indah. Dibandingkan dengan film Step Up lainnya, soundtrack di film Step Up 1 juga easy listening dan tidak selalu musik dance rap keras yang ditampilkan, tetapi juga musik RnB yang enak didengar. Saya sampai membeli CD album OST-nya, dan lagu terbaik di Step Up 1 ini menurut saya yaitu Step Up by Samantha Jade. Channing Tatum dan Jenna Dewan berhasil memerankan tokoh dancer disini. Channing Tatum terlihat keren dan cuek dengan gaya street dancernya dan Jenna Dewan tampak menjaga penampilan sebagaiballet dancer yang lembut.
Step Up 2: Plotnya sedikit berbeda. Kedua tokoh utama disini adalah street dancer. Masih menampilkan Channing Tatum sedikit di plot awal sebagai teman dari Andie West (Briana Evigan). Briana seorang street dancer masuk ke sekolah seni dan belajar menari yang menurutnya membosankan tidak sesuai dengan kehidupan aslinya sampai akhirnya bertemu dengan Moose (Adam G. Sevani) sahabat di sekolah seni tersebut. Ketika Andie ikut dalam tes untuk menari, ia bertemu dengan Chase Collins (Robert Hoffman). Sampai akhirnya mereka asik dalam street dance mereka dan mengikuti kejuaraan street dance ternama.
Step Up 3: Plotnya tidak jauh berbeda dan mirip-mirip dengan Step Up 3. Berawal dari kehidupan para street dancer lagi. Dimainkan oleh Rick Malambri sebagai Luke, Sharni Vinson sebagai Natalie, dan Adam G. Sevani sebagai Moose. Luke seorang street dancer memiliki kelompok yang diikuti oleh banyak street dancer handal dan mereka banyak mengikuti kejuaraan street dancer. Ketika kelompok Luke ingin mengikuti kejuaraan lagi, ia bertemu dengan Natalie hingga akhirnya Natalie bergabung dengan kelompok Luke. Ternyata Natalie adalah adik perempuan dari musuh Luke yang juga kelompok street dancer. Sampai semuanya diketahui Luke dan konflik bisa teratasi hingga Natalie dan Luke bergabung.
Plotnya tidak jauh berbeda dan mirip-mirip dengan Step Up 3. Hanya saja. Step Up 3 disajikan dengan 3D. Dengan berbagai efek yang menarik dilihat dan gerakan-gerakan dance baru yang menantang. Tapi tetap dengan musik sedikit keras
Step Up Revolution: Plotnya berbeda jauh. Tapi yang namanya Step Up pasti ada yang romansanya, perbedaan status. Dan yang paling penting, jenis dancenya berbentuk flashmob. Berawal dari Emily (diperankan oleh Kathryn McCormick finalis So You Think You Can Dance), putri seorang pengusaha kaya datang ke Miami untuk menjadidancer profesional. Tidak lama kemudian ia jatuh cinta dengan Sean (diperankan oleh Ryan Guzman), seorang pemuda yang memimpin crew dance bernama The Mob. Sean dan teman-teman berusaha untuk memenangkan kontes untuk mendapatkan kesempatan sponsor utama. Lalu ayah Emily memiliki proyek pembangunan di lingkungan anak-anak The Mob, akhirnya Emily dan The Mob bergabung untuk menunjukkan aksi protes mereka dengan dance.